Ternyata Laki-Laki Juga Bisa Bantu Cegah Kanker Serviks Loh!

Ternyata Laki-Laki Juga Bisa Bantu Cegah Kanker Serviks Loh!

Selama ini kanker serviks selalu dikaitkan sebagai penyakit yang berhubungan dengan perempuan saja. Padahal tidak demikian. Sebab salah satu penyebaran virus HPV (Human Papilloma Virus) bisa datang dari laki-laki lewat hubungan seksual.

Nah diluar itu, sebenarnya laki-laki bisa juga loh berperan dalam mencegah penyakit yang setiap jamnya membunuh 26 perempuan Indonesia tersebut. Yakni dengan ikutan “memagari” peredaran virus HPV. Lalu seperti apa sih peran tersebut.

Buat tahu lebih jauh, yuk simak tips berikut dari Ginekolog, Dr. Gatot Purwoto, Sp.OG, K.Onk yang sekaligus menjabat sebagai Sekretaris Himpunan Onkologi dan Ginekologi Indonesia (HOGI) :

- Pasikan Anda dan Pasangan Anda Sudah Vaksin HPV

Tidak hanya perempuan saja, laki-laki pun harus divaksin. “Laki-laki Sehat” bebas dari virus HPV itu berarti turut menjaga “Perempuan Sehat” juga dari ancaman kanker serviks.

- Tidak Berganti Partner Berhubungan Seksual

Jangan berganti-ganti pasangan, karena perempuan lain bisa jadi pembawa virus HPV. Disini pesan moralnya adalah jaga kehidupan seksual sehat untuk cegah efek pingpong penyebaran kanker serviks. Bila tidak pastikan selalu menggunakan kondom. (Baca: Ingin Menikah Muda? Lindungi Diri dengan Vaksin HPV

- Jaga Kebersihan Alat Seksual Anda

Alat vital laki-laki lebih mudah untuk dirawat dan dijaga kebersihannya. Umumnya virus HPV juga berkaitan dengan higienitas seksual yang tidak sehat dari seseorang, baik laki-laki maupun perempuan.

- Buat Para Suami, Ajak dan Bawa Istri ke Dokter untuk Papsmear

Ikut mencegah kanker serviks, para suami sebaiknya mendukung istri dengan mengajak ke dokter maupun bidan untuk melakukan papsmear. Dengan turut mendukung ini, menjadi deteksi dini dalam pencegahan kanker serviks. (Baca: 3 Skrining untuk Deteksi Dini Kanker Serviks)

Jadi kalau begitu, jangan lupa buat ajak Istri maupun pasangannya buat ikutan vaksin HPV segera ya..!!


Apakah setelah membaca artikel ini Anda berniat untuk melakukan pencegahan Infeksi HPV?


Dapatkan Notifikasi Artikel Terbaru!

Masukkan email kamu untuk mendapatkan pemberitahuan ketika ada artikel terbaru!