Mengenal 4 Jenis Kanker Serviks Stadium Awal

Mengenal 4 Jenis Kanker Serviks Stadium Awal

Setiap orang mendambakan hidup sehat dan terhindar dari penyakit mematikan. Tapi bagaimana jika Anda divonis dokter telah menderita kanker serviks stadium awal?

Jenis kanker serviks stadium awal adalah kondisi sel kanker yang telah menyerang serviks, tapi belum menyebar ke kelenjar getah bening yang ada di sekitarnya, atau menyebar ke bagian rahim yang lebih jauh. (Lihat juga: Waspadai Perubahan Siklus Menstruasi)

Jenis Kanker Serviks Stadium Awal

Kanker serviks stadium awal biasa disebut dengan stadium 1. Secara umum, kanker stadium awal dibagi dalam dua tahap, yakni stadium 1a dan 1b.

Disebut stadium 1a karena sel kanker berukuran kecil dan hanya dapat dilihat dengan bantuan mikroskop (alat pembesar). Sedangkan kanker serviks stadium 1b umumnya berukuran cukup besar dan dapat dilihat tanpa bantuan mikroskop.

Kanker serviks stadium 1a juga dibagi menjadi dua jenis, yakni 1a1 dan 1a2. Begitu pula dengan kanker serviks stadium 1b yang terdiri dari, 1b1 dan 1b2.

Dengan demikian, ada 4 jenis kanker serviks stadium awal, yakni 1a1, 1a2, 1b1 dan 1b2. Berikut ini adalah perbedaan dari keempat jenis kanker serviks stadium awal tersebut:

  1. Stadion ia1

Sel kanker sudah menyerang jaringan serviks dengan kedalaman lebih kecil dari 3 milimeter (<3 Mm) dan mempunyai lebar lebih kecil dari 7 milimeter (<7 Mm). 

  1. Stadion ia2

Sel kanker sudah ada di jaringan serviks dengan kedalaman antara 3 milimeter sampai 5 milimeter (3-5 Mm) dan lebarnya lebih kecil dari 7 milimeter (<7 Mm).

  1. Stadion ib1

Kanker sudah bisa dilihat dan mempunyai ukuran lebih besar atau sama dengan 4 centimeter (≤4 Cm).

  1. Stadion ib2

Ukuran sel kanker sudah lebih besar dari 4 centimeter (<4 Cm).

Patut diketahui bahwa pertumbuhan sel kanker pada stadium awal hanya bisa terdeteksi dengan melakukan pap smear. Itu sebabnya, langkah pencegahan kanker serviks yang efektif adalah dengan melakukan pap smear secara berkala. (Lihat juga: Kanker Serviks, Pencegahan Primer dan Sekunder)

Selain itu, cara pencegahan kanker serviks yang tidak kalah penting adalah dengan vaksinasi HPV yang terbukti efektif meningkatkan sistem imun tubuh agar tidak terinfeksi virus HPV yang menjadi penyebab utama penyakit kanker serviks.

Ref : cegahkankerserviks.org, www.cancer.gov


Apakah setelah membaca artikel ini Anda berniat untuk melakukan pencegahan Infeksi HPV?


Dapatkan Notifikasi Artikel Terbaru!

Masukkan email kamu untuk mendapatkan pemberitahuan ketika ada artikel terbaru!